Pengaruh Kerentanan Sosial Terhadap Ketangguhan Masyarakat dalam Menghadapi Bencana Erupsi Gunung Merapi di Kabupaten Sleman

Isi Artikel Utama

Abstrak

Kerentanan sosial secara eksplisit berfokus pada faktor demografis dan sosio-ekonomi yang memengaruhi kemampuan suatu
populasi dalam menghadapi bencana, dengan kata lain siapa yang berisiko dan sejauh mana masyarakat dapat dirugikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi lokasi kerentanan sosial dengan variabel-variabel yang ada. Untuk memahami pentingnya proses di mana bencana alam memiliki pengaruh yang signifikan pada masyarakat dalam hal kerentanan sosial, maka sekitar 17 kecamatan di Kabupaten Sleman diambil sebagai studi kasus kerentanan sosial terhadap erupsi Gunung Merapi. Analisis data terdiri dari 11 variabel kerentanan sosial yang secara kolektif merepresentasikan situasi lokal di wilayah studi, kemudian diolah menggunakan metode komputasi Self Organizing Map (SOM) dan Social Vulnerability Index (SoVI). SOM digunakan untuk  mengidentifikasi lokasi berdasarkan kemiripannya dan untuk menentukan variabel yang paling terkait untuk menentukan kerentanan sosial di setiap klaster. Sedangkan SoVI digunakan untuk menyusun indeks kerentanan sosial dari skor tinggi ke rendah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengangguran (UNEMPLY) merupakan variabel yang paling dominan memengaruhi kerentanan sosial masyarakat. Variabel-variabel berikutnya adalah masyarakat dengan pendidikan menengah pertama atau lebih rendah, migrasi, usia di bawah 14 tahun, serta jumlah bayi dan balita adalah faktor pendorong yang memengaruhi kerentanan sosial. Dengan demikian, lokasi (kecamatan) dapat diidentifikasi dan dikelompokkan berdasarkan variabel-variabel dominan melalui clustering analysis. Dari segi waktu dan sumber daya, metode ini bermanfaat untuk menilai kerentanan sosial dalam melakukan intervensi aksi pengurangan risiko bencana maupun perencanaan kebijakan yang tepat.

Rincian Artikel

Bagian
Artikel

Referensi

Cutter, S. L., Barnes, L., Berry, M., Burton, C., Evans, E., Tate, E., & Webb, J. (2008). A place-based model for understanding community resilience

to natural disasters. Global Environmental Change, 18(4), 598- 606.